Anja Islamic Junior High School adalah sekolah dengan konsep Full Day Rasa Boarding, yaitu dengan menjalankan program pendidikan (kurikulum & kegiatan) layaknya seperti Pesantren akan tetapi siswa kembali ke rumah layaknya Full Day School. Konsep sekolah ini bekerjasama antara orang tua dan sekolah dalam upaya mendidik siswa baik di rumah maupun di sekolah. Hakikatnya pendidikan siswa lebih banyak dirumah dan sepatutnya orang tua harus punya andil besar dalam proses pendidikan anak-anaknya.
Pendidikan agama di zaman ini merupakan hal yang urgen harus diajarkan kepada anak-anak kita ditambah dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat, mengharuskan dalam diri anak-anak kita pondasi tauhid agama yang kuat dalam menghadapi perkembangan zaman. Anja Islamic Junior High School mengusung konsep Boarding School dalam hal, kurikulum pesantren dalam pendidikan agama dan kurikulum merdeka yang dipautkan kepada unsur-unsur islami sehigga menambah penguatan agama siswa. Mengusung konsep Full Day School agar tarbiyyah diluar sekolah dilakukan langsung oleh orang tua di rumah sehingga terjalin komunikasi yang lebih intens antara orang tua dan anak. Ditambah di usia SMP merupakan usia perpindahan dari yang belum baligh kepada baligh, maka kami rasa sangat perlu peran orang tua memonitoring di masa perpindahan ini.
Program InTEgrasi ORAng Tua dan Sekolah (TERAS) menjadi program unggulan dari Anja Islamic Junior High School yang insyaallahu ta’ala menjadi upaya dalam meningkatkan pendidikan siswa baik di rumah maupun di sekolah. Program ini terdiri dari Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH) yaitu kegiatan seminar/dauroh berkaitan permasalahan parenting di peruntukkan kepada orang tua siswa. Program Penilaian Akhlaq dan Adab yang terintegrasi melalui apps Anja Integrated System (AIS) kegiatan memonitoring siswa terkait akhlaq dan adab islami di kesehariannya.
Konsep ini terlahir dari banyaknya orang tua yang enggan untuk menyekolahkan anaknya di pesantren karena adanya jarak yang memisahkan orang tua dan anak. Anja Islamic Junior High School coba mewadahi dengan memberikan tarbiyyah Aqidah, Akhlaq, Adab, dan Pendidikan Dasar Islam yang selaras dengan pendidikan di pesantren. Insyaallahu Ta’ala.
Fun Learning :
pembelajaran menggunakan perangkat audio dan visual membuat pembelajaran semakin menarik, tugas yang dikonsep project menambah kemampuan siswa dalam praktik.
Digital Learning :
Pembelajaran menggunakan Gawai Tablet mengharuskan siswa kreatif dan eksploratif dalam mencari referensi pembelajaran. Ditambah dengan ebook memudahkan pembelajaran dimanapun dan kapanpun.
1. Memahami tauhid sesuai tuntunan Al-Qur’an dan AsSunnah dengan pemahaman Shalafush Shalih.
2. Memahami, menghafal, dan mempraktekkan hadits-hadits Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam pilihan sesuai bahan ajar.
3. Timbulnya kecintaan pada Al-Qur’an dengan membacanya dengan baik dan benar.
4. Menghafal Al-Qur’an hingga 3 Juz dalam 3 tahun ajaran (disesuaikan dengan kemampuan masing-masing siswa).
5. Memiliki kesadaran dalam beribadah secara mandiri.
6. Memiliki kesadaran dalam menerapkan dan menginfluence dengan akhlaq dan adab islami di keseharian.
7. Mampu memahami dan berbahasa arab dan inggris dengan baik.
8. Memiliki kemampuan soft skill untuk bisa bersaing di era digital.